Categories

Saturday, March 16, 2019

Review: COSRX Ultimate Nourishing Rice Overnight Spa Mask (Bahasa Indonesia)

Hello gorgeous babes!

Buat teman-teman yang sudah pernah baca postingan-ku sebelumnya pasti sudah tau kalau 5 produk dari COSRX yang aku review di sini didn't work on me.. bahkan beberapa menyebabkan breakout.

Tapiiii karena masih ada 3 produk COSRX lain yang aku punya dan belum pernah aku pakai.. Gatell rasanya kalau nggak coba, jadi deh salah satunya aku coba dan mau aku review di postingan ini, pasti teman2 udah sering dengar krn it's one of COSRX's best sellers: COSRX Ultimate Nourishing Rice Overnight Spa Mask.
Review COSRX Ultimate Nourishing Rice Overnight Spa Mask
Kenapa sih aku tetap kekeuh cobain sleeping mask terfavorit dari COSRX ini despite I'm probably allergic to one of their main ingredients? Karena emang mostly semua skin care mengandung ingredients itu, dan current moisturizerku yang nggak mengandung Butylene Glycol nggak hydrating enough + pore clogging *hiks*, padahal aku butuh nge-boost hydration di kulitku saat winter, dan dari pengalaman tahun sebelumnya skin barrierku kacau krn produk yang biasa aku pakai di Indonesia kurang menghidrasi saat winter.. yang berakhir dengan jerawatan batu parah. Terus karena kena racun Liah Yoo kalau sleeping mask ini bagus banget, jadi deh nekat cobain. Tapi aku pelan-pelan ya.. bener2 patch test dulu di satu sisi pipi selama seminggu lebih, setelah yakin aman baru aku aplikasikan ke seluruh wajah. Ok, berhubung intronya udah kepanjangan.. langsung aja ya disimak COSRX Ultimate Nourishing Rice Overnight Spa Mask honest review dari aku..

Official Description:
"Produk ini mampu memberikan nutrisi intensif dan kelembapan mendalam untuk kulit yang lebih bersih dan lembut.

3-in-1 mask dengan bahan-bahan alami; membantu mencerahkan, memelihara dan memberikan kelembapan untuk mengubah kulit yang kusam, warna kulit tidak merata menjadi kulit yang sehat dan bercahaya. Memiliki kandungan Oryza Sativa (Rice) Extract 68.90% dan Niacinamide 2%. Memiliki tekstur light-cream berawarna putih yang mudah menyerap di kulit."

Cara Penggunan:

  • Sebagai Overnight Mask (masker tanpa bilas). Aplikasikan dengan merata ke wajah, hindari bagian mata. Tinggalkan semalaman dan bilas dipagi hari dengan pencuci muka. Lanjutkan dengan serum dan pelembap.
  • Sebagai Cream. Pakai sebagai tahap terakhir dari rutinitas skincare dan setelahnya bisa dilanjutkan dengan aplikasi makeup
  • Sebagai Masker Bilas. Aplikasikan masker dan ratakan ke wajah menggunakan tangan. Tinggalkan selama 15 menit dan setelahnya bilas muka dengan air hangat
 Komposisi:
Oryza Sativa (Rice) Extract, Butylene Glycol, Glycerin, Helianthus Annuus (Sunflower) Seed Oil, Betaine, Niacinamide, Dimethicone, 1,2-Hexanediol, Cetearyl Olivate, Sorbitan Olivate, Elaeis Guineensis(Palm) oil, Elaeis Guineensis(Palm) Kernel Oil, Hydroxyethyl Acrylate/Sodium Acryloyldimethyl Taurate Copolymer, Cetearyl Alcohol, Ethylhexylglycerin, Arginine,Carbomer, Allantoin, Xanthan Gum
Source: Sociolla

Dari analisis CosDNA, terdapat 3 bahan yang mildly comedogenic, yakni: Butylene Glycol, Dimethicon dan Cetearyl Alcohol yang hanya menyebabkan jerawat pada pemilik severe acne prone skin. Cari tahu tipe acne prone skin kamu di sini.
Ada juga dua bahan yang mildly irritating, yakni: Cetearyl alcohol & Carbomer.

Packaging: Packagingnya sudah diperbaharui dari packaging awal, which was jar dengan tutup ulir menjadi tube dengan flip cap yang jauh lebih higienis.
Review COSRX Rice Overnight Mask
Awalnya sebetulnya aku beli yang tutup ulir tapi somehow pas dibuka warna krimnya jadi kuning, padahal masih jauh dari expiry date. Setelah tanya COSRX via Instagram, mereka bilang jangan dipakai lagi.. dan mereka langsung kirim gantinya (sudah kemasan baru) dari Korea ke Belanda! Plus ditambahin dua produk baru dari mereka. Salut banget deh sama servis dan tanggung jawabnya terhadap customer :)

Anyway, packagingnya masih khas COSRX ya, didominasi dengan warna putih, untuk varian hydrating ada aksen biru. Ada box-nya juga dengan desain yang sama, clean, sleek and simple.
COSRX Ultimate Nourishing Rice Overnight Spa Mask Review
Box dan jarnya dilengkapi dengan cara pakai dalam bahasa Korea dan Inggris, sementara komposisi dalam bahasa Inggris tertera di box. Pada saat dibuka pertama kali, ada safety lid dari bahan semacam alumunium, jadi isi cairan di dalamnya aman dari resiko kontaminasi / tumpah.
COSRX Rice Sleeping Mask Review Indonesia
Tanggal kadaluarsa tertera di ujung atas tube, jadi box-nya bisa langsung dibuang.
COSRX Rice Overnight Mask Review Indonesia
Kemasannya sangat travel friendly, dengan volume hanya 60 ml pun bisa dibawa dalam kabin pesawat.

Scent: COSRX Ultimate Nourishing Rice Overnight Spa Mask tidak mengandung fragrance, tapi wanginya enak dan kind of soothing.

Texture: COSRX Rice Sleeping Mask ini dideskripsikan memiliki tekstur krim yang ringan, dan menurutku saking lightnya jadi lebih mirip gel. Warnanya putih susu, mudah diratakan di wajah dan terasa watery saat diratakan.
COSRX Ultimate Nourishing Rice Overnight Spa Mask Review Indonesia
First Impression: Saat penggunaan pertama kali, rice sleeping mask dari COSRX terasa menyegarkan, melembabkan dan cukup ringan. Produk ini meninggalkan sedikit shiny (lebih ke dewy) film di kulit, kalau disentuh agak sedikit lengket tapi sekitar 1 jam kemudian rasa lengketnya akan hilang sama sekali. Tidak ada sensasi perih ataupun hangat saat penggunaan awal.

Performance: Aku pakai COSRX Ultimate Nourishing Rice Overnight Spa Mask sebagai cream di siang hari dan sleeping mask di malam hari selama 1 bulan lebih. Nggak ada perbedaan quantity sih, jadi ya sebetulnya aku pakai sebagai step terakhir skin care / moisturizing cream aja.
Untuk tiap pemakaian, aku membutuhkan produk ini seukuran kacang merah.

Sejak 3 hari pertama pemakaian, wajahku terlihat lebih mulus dan lebih hydrated. Setelah pemakaian rutin selama 1 bulan dan 1 minggu, terlihat perbedaan pada keningku yang sebelumnya beruntusan menjadi lebih mulus (yay!), kadar minyak di wajah pun jadi lebih seimbang dari yang sebelumnya terlihat shiny di area T-Zone. Tidak ada jerawat tipe deep cyst baru kecuali di area dimana aku mengaplikasikan patch test produk lain yang sudah direview di sini, which means COSRX Rice Sleeping Mask ini berhasil menghidrasi kulitku. Di foto berikut bisa dilihat hasil pemakaian COSRX Rice Mask setelah 1 bulan lebih:
Before After Cosrx Rice Overnight Mask
Untuk efek brightening, aku belum bisa lihat keningku yang terbakar matahari dan bekas-bekas jerawatku memudar karena Niacinamide sendiri butuh waktu minimal 8 minggu untuk kelihatan hasilnya.  

Meskipun di foto tekstur wajahku masih kelihatan sama, tapi pada saat lihat di cermin rasanya wajah lebih mulus. Mungkin efek dari dewy filmnya ya.. Dan ini yang membantu wajahku nggak kelihatan sekusam sebelumnya.

Dikarenakan fungsi utamanya sebagai overnight mask, meskipun bisa digunakan sebagai moisturizing cream tidak disarankan untuk menggunakan produk ini tanpa dibilas selama 24 jam, apalagi lebih.. Maksudnya, meskipun hydrating enough untuk dipakai seharian, tapi tanpa cuci muka di kulitku kelihatan banget menyumbat pori-pori saat di hari2 aku sakit dan malas kena air :p

But I'm so happy because COSRX is the first product from COSRX that doesn't break me out, but really improved my skin :D

Pro(s):
+ Hydrating
+ Berhasil menyeimbangkan kadar minyak di kulit-ku yang kombinasi dan dehidrasi
+ Meskipun terasa ada lapisan krim yang melindungi kulit, tapi tidak terasa lengket
+ Membuat kulit terlihat sedikit dewy dan lebih sehat
+ Tidak mengandung fragrance, serta bahan-bahan yang highly comedogenic & irritating
+ Good formulated, sehingga masih bisa menyeimbangkan bahan yang kulitku sebetulnya nggak suka
+ Tidak ada bau2an yang mengganggu
+ Packagingnya higienis dan travel friendly
+ Easy to find (di Online Shop sih)

Con(s):
- Agak mahal karena satu kemasan akan habis dalam 2-2.5 bulan (jika dipakai 2x sehari)

Verdict: This really worth the hype!! Betul-betul membuat kulitku terlihat lebih mulus dan terhidrasi. Bagi pemilik kulit kering / kombinasi dan dehidrasi, COSRX Ultimate Nourishing Rice Overnight Spa Mask betul-betul recommended banget.

Repurchase: Yes. I honestly already have one more :p

Price: Rp. 230.000

Where to buy: Sociolla (Pakai voucher SBN049B9E saat check out untuk diskon IDR 25rb - min. purchase of 150k)

Thanks for reading my post!

ps. The product is NOT SPONSORED and the review was made honestly based on my own experience and opinion

Love,

6 comments:

  1. Wuaa kereen banget after servicenyaaa.. sampai kirimin produk lagi 😍

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya bangettt.. that's why even though banyak produknya yang aku nggak cocok but I still love the brand.
      Thank you udah mampir xx

      Delete
  2. Ya ampun ini udah masuk wishlistku tapi masih suka maju mundur karena belum tahu apakah bakal cocok di kulit kombinasi cenderung berminyak. Niatnya juga mau kujadiin moisturizer sih hehe. Thank you reviewnya yaaa!

    ReplyDelete
    Replies
    1. Aku sebelumnya berminyak, sekarang kadang kombi kadang kering. Dari teksturnya, dan salah satu bahannya (niacinamide) sih kayaknya cocok babe :) Thank you udah mampir xxx

      Delete
  3. Sejauh ini baru nyobain toner pad sama facial foamnya cosrx doank tp yang ini bikin kepo juga, sayang agak ngeri sama harganya hehehe...TFS

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya cenderung agak mahal ya huhu.. tapi dulu aku belinya waktu Althea promo 2+1 kayaknya. Sayang Althea udah nggak jual lagi :'(
      Thank you udah mampir xx

      Delete